Sabtu, 13 Desember 2014

AD ART RM AL BAROKAH BUKEPIN



ANGGARAN DASAR REMAJA MASJID AL BAROKAH

PERUMAHAN BUMI KEPONGPONGAN INDAH CIREBON
_____________________________________________________________

M U Q A D D I M A H

Sesungguhnya  Allah  subhanahu wa ta'ala telah  mewahyukan  Islam sebagai  agama yang haq, sempurna dan diridloi-Nya serta merupakan rahmat  bagi  seluruh alam. Dan Dia  telah  menciptakan  manusia dalam  bentuk yang sebaik-baiknya untuk menjadi  khalifah-Nya  di bumi, agar memakmurkan sesuai dengan kehendak-Nya.

Kehidupan  yang sesuai dengan  fithrah manusia  adalah  kehidupan yang cenderung kepada kebenaran yang akan  mengantarkan  manusia pada kebahagiaan sejati di dunia dan akhirat. Yang akan mampu menghadirkan karya-karya  kemanusiaan berupa amal  shalih  dalam rangka  mengabdi  kepada Allah  dan  mengharap   keridlaan-Nya semata.

Untuk mencapai kebahagiaan hidup di akhirat dengan  memperhatikan kebahagiaan hidup  di dunia dalam tatanan  masyarakat  adil  dan makmur yang diridlai Allah dan dengan keyakinan bahwa tujuan  itu hanya  dapat  dicapai  dengan pertolongan, taufiq  dan hidayah-Nya,  kemudian diikuti dengan usaha-usaha yang terencana, teratur, terus menerus dan penuh kebijaksanaan, maka dengan nama Allah,  kami  sebagian generasi muda islam  berhimpun diri dalam organisasi (jam'iyah)  yang  bernama  Remaja Masjid  Al Barokah dengan  Anggaran  Dasar   sebagai berikut:

BAB I
NAMA, WAKTU DAN TEMPAT KEDUDUKAN

Pasal  1. Nama
Organisasi  ini  bernama  Remaja  Masjid Al Barokah disingkat RMB

Pasal  2. Waktu
Organisasi  ini  didirikan  di  Cirebon pada tanggal ………………………………………… bertepatan dengan  tanggal   ………………………………………., untuk waktu yang tidak ditentukan.


Pasal  3. Tempat Kedudukan
Organisasi  ini berkedudukan di Masjid  Al Barokah, Perumahan Bumi Kepongpongan Indah Kec Talun Kab Cirebon


BAB II
ASAS, TUJUAN DAN USAHA

Pasal  4. Asas
Organisasi ini berasas Islam yang berpedoman kepada Alquraan dan As Sunnah.

Pasal  5. Tujuan
Terbinanya umat Islam   yang beriman, berilmu dan beramal  shalih   dalam  rangka  mengabdi  kepada  Allah   untuk mencapai keridlaan-Nya.

Pasal  6. Usaha
a. Melakukan  'amar ma'ruf nahi munkar  untuk  mengajak  manusia ke jalan yang benar.
b. Melakukan aktifitas yang bernafaskan Islam di bidang da'wah, sosial, ekonomi dan pendidikan.

BAB III
VISI DAN MISI

Pasal  7. Visi
Menuju Islam yang kaffah.

Pasal  8. Misi
a.    Menjadikan Masjid sebagai tempat untuk beribadah kepada Allah semata dan sebagai pusat kebudayaan dan pendidikan Islam.
b.    Mengisi abad kebangkitan Islam dengan aktivitas yang islami.
c.    Membina anggota menjadi pribadi muslim yang bertaqwa.
d.   Menuju masyarakat islami yang sejahtera dan diridlai Allah subhanahu wa ta’ala.

BAB IV
PERANAN, FUNGSI DAN TUGAS

Pasal  9. Peranan
Organisasi   ini   berperan   sebagai   sumber   insani  pembangunan generasi muda islam  .

Pasal  10. Fungsi
Organisasi  ini berfungsi sebagai alat perjuangan  generasi muda islam.

Pasal  11. Tugas
Organisasi ini bertugas untuk menegakkan syi'ar Islam.



BAB V
KEANGGOTAAN, STRUKTUR ORGANISASI DAN PERBENDAHARAAN

Pasal 12. Keanggotaan
a. Anggota Remaja Masjid Al Barokah adalah remaja muslim yang telah memenuhi persyaratan tertentu.
b. Setiap   anggota  Remaja  Masjid   Al Barokah memiliki hak dan kewajiban yang sama, namun  berbeda dalam hal fungsinya.

Pasal 13. Struktur Organisasi
a. Kekuasaan tertinggi dipegang oleh Musyawarah Anggota Remaja Masjid Al Barokah.
b. Kepemimpinan adalah amanah yang diemban oleh Pengurus dan harus dipertanggungjawabkan   kepada anggota dalam Musyawarah Anggota.
c. Pengurus  dilantik dan disahkan oleh DKM  Masjid Al Barokah.

Pasal 14. Perbendaharaan
Kekayaan  Remaja Masjid Al Barokah diperoleh  dari usaha-usaha   dan  sumbangan  yang  halal   dan   tidak mengikat.

BAB V
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR DAN PEMBUBARAN

Pasal 15. Perubahan Anggaran Dasar
Perubahan  dan  penjelasan  Anggaran  Dasar  organisasi hanya dapat dilakukan oleh Musyawarah Anggota.

Pasal 16. Pembubaran
Pembubaran   organisasi  hanya  dapat  dilakukan  oleh Musyawarah Anggota atau DKM Masjid Al Barokah.

BAB VI
ATURAN TAMBAHAN DAN PENGESAHAN

Pasal 17. Aturan Tambahan
Hal-hal  yang belum diatur dalam Anggaran Dasar  Remaja Masjid  Al Barokah dimuat  dalam  peraturan  atau ketentuan  tersendiri  yang tidak  bertentangan  dengan Anggaran Dasar

Pasal 18. Pengesahan
Anggaran  Dasar ini disahkan dalam  Musyawarah  Anggota Remaja   Masjid  Al Barokah ke-1   tanggal ……………………………………………..   bertepatan    dengan tanggal ………………………………………………….……..  di    Masjid Al Barokah Perumahan Bumi Kepongpongan Indah Cirebon






















 

ANGGARAN RUMAH TANGGA REMAJA MASJID AL BAROKAH

PERUMAHAN BUMI KEPONGPONGAN INDAH CIREBON
_____________________________________________________________


BAB I
K E A N G G O T A A N

Pasal  1. Anggota
Anggota  Remaja  Masjid  AL BAROKAH adalah  remaja muslim yang telah memenuhi syarat-syarat keanggotaan.

Pasal  2. Syarat Syarat Keanggotaan
Setiap remaja muslim yang ingin menjadi anggota  Remaja Masjid AL BAROKAH harus  menyatakan  diri  untuk menjadi anggota dengan mengisi formulir pendaftaran.

Pasal  3. Status Anggota
a. Status anggota terdiri dari :
1. Anggota biasa, untuk anggota yang berusia  antara 15 sampai 25 tahun.
2. Anggota luar biasa, untuk  anggota yang  diangkat oleh pengurus atas kebijaksanaan tertentu.
b. Status  keanggotaan  gugur   bila  meninggal  dunia, mengundurkan diri atau diberhentikan pengurus.

Pasal  4. Hak Anggota
a. Anggota     berhak    mengikuti    kegiatan     yang diselenggarakan oleh pengurus.
b. Anggota  berhak  mengeluarkan  pendapat,  mengajukan usul, saran atau pertanyaan baik secara lesan maupun tertulis kepada pengurus
c. Anggota  biasa berhak mengikuti Musyawarah  Anggota, memiliki hak bicara, hak suara, memilih dan dipilih.
d. Anggota  luar  biasa  berhak  mengikuti   Musyawarah Anggota dan hanya memiliki hak bicara.
e. Anggota yang diberhentikan pengurus berhak  menuntut keadilan dalam Musyawarah Anggota.


Pasal  5. Kewajiban Anggota
a. Menjaga nama baik Remaja Masjid AL BAROKAH.
b. Berpartisipasi  aktif dalam kegiatan  Remaja  Masjid AL BAROKAH.
c. Mentaati peraturan yang berlaku dalam Remaja  Masjid AL BAROKAH.

BAB II
O R G A N I S A S I

Pasal  6. Musyawarah Anggota
a. Musyawarah    Anggota   berfungsi   sebagai    forum pengambilan  keputusan  tertinggi  dan  dilaksanakan satu tahun sekali.
b. Musyawarah   Anggota  bertugas  mengevaluasi   hasil pelaksanaan amanah kepengurusan, menetapkan  program kerja  dan memilih seorang Ketua Umum untuk  periode kepengurusan berikutnya.

Pasal  7. Peserta Musyawarah Anggota
Peserta Musyawarah Anggota Remaja Masjid AL BAROKAH adalah seluruh anggota biasa dan luar biasa.

Pasal  8. Struktur Pengurus
Formasi pengurus sekurang-kurangnya terdiri dari  Ketua Umum, Sekretaris Umum dan Bendahara, ditambah bidang-bidang, departemen, badan otonom dan badan usaha.

Struktur Organisasi Remaja Masjid Al Barokah adalah
a.    Struktur organisasi terdiri dari Ketua Umum dibantu beberapa Ketua Bidang yang membawahi departemen-departemen.
b.    Berdasarkan pembidangan kerjanya terdiri dari 4 (empat) bidang, yaitu:
1.   Bidang Pembinaan Anggota.
2.   Bidang Informasi dan Perpustakaan.
3.   Bidang Kesejahteraan Umat.
4.   Bidang Kewanitaan.
c.    Untuk meningkatkan efektifitas kepemimpinan dibantu oleh staf sesuai dengan hirarkinya, yaitu: Sekretaris Umum, Bendahara, Wakil Bendahara dan masing-masing Sekretaris Bidang.
d.   Komposisi personalia Pengurus RMB adalah sebagai berikut:
1. KU               : Ketua Umum
2. KPA              : Ketua Bidang Pembinaan Anggota
3. KIP              : Ketua Bidang Informasi dan Perpustakaan
4. KKU             : Ketua Bidang Kesejahteraan Umat
5. KK               : Ketua Bidang Kewanitaan
6. SU               : Sekretaris Umum
7. B                 : Bendahara
8. SPA             : Sekretaris Bidang Pembinaan Anggota
9. SIP              : Sekretaris Bidang Informasi dan  
                          Perpustakaan       
10. SKU            : Sekretaris Bidang Kesejahteraan Umat
11. SK              : Sekretaris Bidang Kewanitaan
12. WB             : Wakil Bendahara
13. DPA            : Departemen Bidang Anggota
14. DIP             : Departemen Bidang Informasi dan
                           Perpustakaan
15. DKU           : Departemen Bidang Kesejahteraan Umat
16. DK              : Departemen Bidang Kewanitaan
Bagan Organisasi.
a.    Bagan organisasi Pengurus RMB berbentuk Lini-Staff.
b.    Untuk memperjelas Struktur Organisasi dibuat Bagan Organisasi Pengurus RMB sebagai berikut :


 






















Keterangan :
                   : Garis instruksi.
                   : Garis koordinasi.

Pasal  9. Prosedur Pelantikan Dan Pengesahan Pengurus
a. Pelantikan  dan  pengesahan pengurus  Remaja  Masjid AL BAROKAH dilakukan oleh DKM AL BAROKAH.
b. Prosedur pelantikan dan pengesahan pengurus :
1. Formatur (Ketua Umum)  dan Mid Formatur  terpilih  membentuk susunan pengurus baru.
2. Pengurus lama (demisioner) menyelenggarakan acara pelantikan pengurus baru.
3. Ketua  Umum lama menyerahkan kepemimpinan  kepada Ketua  Umum  baru dengan disaksikan  oleh  DKM.
4. Pengurus diangkat untuk masa jabatan tiga tahun dan dapat diangkat kembali hanya untuk masa jabatan berikutnya, maksimal 2 periode secara berturut-turut
5. DKM  Masjid melantik dan  mengesahkan  susunan pengurus baru.
c. Dalam kondisi tertentu (darurat) dapat  dilaksanakan berbeda dengan prosedur (b).

BAB III
WEWENANG DAN TANGGUNG JAWAB

Pasal 10. Wewenang Pengurus
a. Pengurus Remaja Masjid AL BAROKAH berhak  memimpin dan  mewakili kepentingan anggota  yang  berhubungan dengan organisasi dan fungsinya.
b. Pengurus    Remaja   Masjid AL BAROKAH berhak  menggunakan fasilitas dan potensi organisasi  dengan cara yang benar.

Pasal 11. Tanggung Jawab Pengurus
a. Pengurus  bertanggungjawab  kepada  anggota   Remaja Masjid AL BAROKAH.
b. Pengurus  menyampaikan  laporan  kerja  kepengurusan dalam Musyawarah Anggota.

BAB IV
I D E N T I T A S


Pasal 12. Identitas
Lambang  dan identitas organisasi yang lain  ditetapkan oleh anggota dalam Musyawarah Anggota.

BAB V
ATURAN TAMBAHAN DAN PENGESAHAN

Pasal 13. Aturan Tambahan
a. Anggaran  Rumah  Tangga Remaja  Masjid AL BAROKAH merupakan  penjelasan  dari  Anggaran  Dasar  Remaja Masjid AL BAROKAH.
b. Hal-hal  yang  belum  diatur  dalam  Anggaran  Rumah Tangga   dimuat  dalam  peraturan   atau   ketentuan tersendiri  yang tidak bertentangan dengan  Anggaran Dasar maupun Anggaran Rumah Tangga.

Pasal 14. Pengesahan
Anggaran  Rumah  Tangga ini disahkan dalam  Musyawarah  Anggota Remaja   Masjid  AL BAROKAH ke-1   tanggal …………………………….  bertepatan   dengan tanggal ……………………………………………..  di Masjid Al Barokah Perumahan Bumi Kepongpongan Indah Cirebon